Soloraya
Jumat, 28 Januari 2011 - 03:26 WIB

Kemenag Wonogiri lantik 66 pejabat

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Wonogiri (Espos)--Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Wonogiri, Suparno melantik dan mengambil sumpah sebanyak 66 pegawai negeri sipil (PNS) golongan II dan III dalam sebuah acara yang digelar di lingkungan Kantor Kemenag setempat, Kamis (27/1).

Humas Kantor Kemenag Wonogiri, Mursyidi kepada Espos, kemarin mengungkapkan, selain 66 orang PNS tersebut, Suparno juga melantik dan mengambil sumpah jabatan Kepala MTs Negeri Purwantoro, Marimo. Acara tersebut dihadiri para pejabat Kemenag, kepala kantor urusan agama (KUA) dan kepala madrasah se-Wonogiri.

Advertisement

Dalam sambutannya, Suparno menyampaikan seseorang bisa menjadi pejabat sukses dilihat dari tiga hal. Pertama, integritas tinggi dan kepribadian yang baik. Kedua, punya kemampuan manajerial dan jiwa kepemimpinan, dan ketiga, punya kehidupan sosial yang tidak individualis.

shs

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Kemenag Wonogiri
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif