Sport
Kamis, 27 Januari 2011 - 06:02 WIB

Rafael Nadal tersingkir

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Melbourne (Espos)–Hasrat Rafael Nadal merebut gelar juara grand slam kali keempat beruntun kandas. Petenis ranking satu dunia itu terpaksa berdamai dengan kenyataan terdepak di perempatfinal Australian Open 2011, Rabu (26/1). Nadal yang sempat mendapatkan perawatan karena cedera hamstring kaki kirinya pada awal pertandingan, gagal lolos ke semifinal setelah dibekuk kompatriotnya asal Spanyol David Ferrer 4-6, 2-6, 3-6. Ini juga merupakan kekalahan kali kedua beruntun Nadal pada perempatfinal di Melbourne Park.

“Ini hari yang sulit bagi saya. Dia (Ferrer) bermain di level yang tinggi,” ujar Nadal seperti dilansir yahoosports.com. Sementara bagi Ferrer ini merupakan kemenangan besar. “Ini kemenangan besar bagi saya namun ini seperti bukan sebuah kemenangan yang sebenarnya. Dia bermain dengan cedera dan saya mendapatkan keberuntungan,” ujar Ferrer.

Advertisement

Ferrer akan berhadapan dengan Andy Murray yang mengeliminasi Alexandr Dolgopolov 7-5 6-3 6-7 6-3 di perempatfinal. Ini merupakan kesuksesan Murray untuk kali kedua beruntun melenggang ke semifinal.

Tiket ke babak 4 Besar juga dibukukan Kim Clijsters setelah menundukkan Agnieszka Radwanska 6-3, 7-6. Clijsters akan berhadapan dengan Vera Zvonareva yang mengalahkan Petra Kvitova 6-2, 6-4.

Sementara absennya juara bertahan Serena Williams membuat Clijsters menjadi favorit juara tahun ini. “Secara fisik saya merasa sedikit lelah dan berat berada di sini pada hari ini. Ada banyak sekali reli yang saya rasakan bagus, saya memukul bola, ada beberapa reli ketika saya tidak berada di posisi yang seharusnya saya berada di situ,” ujar Clijsters.

Advertisement

anh

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif