News
Jumat, 14 Januari 2011 - 08:32 WIB

Banjir dahsyat di Brisbane, 126 WNI mengungsi

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Banjir besar yang melanda negara bagian Queensland membuat warga negara indonesia yang tinggal di ibukota Brisbane dan sekitarnya mengungsi. Tercatat 126 WNI mengungsi dalam banjir besar yang telah menewaskan belasan orang itu.

“126 WNI diungsikan dari kediaman mereka,” kata Juru Bicara Kementerian Luar Negeri, Michael Tene, saat dihubungi, Jumat (14/1).

Advertisement

Michael mengatakan, 126 WNI ditampung di 16 posko pengungsian, yang juga merupakan tempat tinggal WNI yang tidak terkena dampak banjir. Dia menambahkan, seluruh pengungsi juga dalam keadaan baik. “Tidak ada korban jiwa dari WNI,” kata Michael.

Dia mengatakan, para pengungsi didominasi oleh para mahasiswa yang bersekolah di Negara Kangguru itu. “Mahasiswa cukup banyak, kira-kira setengahnya,” kata dia.

Seperti diberitakan BBC pada Kamis kemarin, jumlah korban tewas akibat banjir adalah 12 orang. Sementara puluhan orang masih dinyatakan hilang. Perdana Menteri Australia, Julia Gillard mengatakan skala bencana ini membingungkan.

Advertisement

dtc/tiw

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif