Soloraya
Kamis, 13 Januari 2011 - 14:56 WIB

125 Kepala dan pengawas sekolah di Solo dimutasi

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo  (Espos)–Pemerintah Kota (Pemkot) Solo kembali melakukan mutasi terhadap jajaran pegawai negeri sipil (PNS), Kamis (13/1). Kali ini, mutasi diberlakukan bagi 125 PNS yang bertugas di lingkungan Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Solo.

Sebanyak 125 PNS tersebut dilantik Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Solo, Budi Suharto, mewakili Walikota Solo, Joko Widodo, di Bale Tawangarum Balaikota Solo, Kamis siang. Ratusan PNS itu terdiri atas 88 kepala sekolah dasar (SD), 15 kepala sekolah menengah pertama (SMP), sembilan kepala sekolah menengah atas (SMA)/sekolah menengah kejuruan (SMK) dan 13 pengawas sekolah.

Advertisement

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Solo, Etty Retnowati mengemukakan mutasi yang dilakukan untuk penyegaran dengan tujuan meningkatkan kinerja organisasi. Di samping itu, mutasi juga dilakukan untuk mengisi kebutuhan tenaga kepala sekolah dan pengawas sekolah di wilayah Kota Solo. “Pengangkatan dan pemindahan kepala sekolah dan pengawas sekolah ini dilaksanakan berdasarkan pada penilaian kerja dan prestasi individu,” ungkap Etty ketika ditemui wartawan menjelang acara.

sry

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Mutasi
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif