Soloraya
Sabtu, 8 Januari 2011 - 07:34 WIB

Lagi, PMI Boyolali bantu peralatan

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Boyolali (Espos)--Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Boyolali kembali memberikan bantuan peralatan pertanian kepada para warga di lereng Merapi, Jumat (7/1) di Desa Gedangan, Kecamatan Cepogo.

Bantuan berupa sekop dan cangkul masing-masing 768 buah itu, diberikan dalam rangka program early recovery (pemulihan awal). Bantuan diserahkan di Ketua PMI Cabang Boyolali Susanto Bambang Hartono kepada Kades Gedangan Sugiyono. “Selain untuk kerja bakti, bantuan itu juga bisa digunakan untuk aktivitas berladang warga,” ujar Susanto kepada Espos, Jumat.

Advertisement

Selain itu, PMI Cabang Boyolali juga kembali menyalurkan bantuan air bersih sebanyak 48.000 liter di Desa Jombong dan Wonodoyo, Kecamatan Cepogo, serta Desa Cluntang dan Sangup di Kecamatan Musuk. “PMI juga melakukan assesment di Desa Sangup, Musuk dalam rangka mengawali pelayanan kemanusiaan warga di lereng Merapi,” tandas dia.

fid

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : PMI Boyolali
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif