Soloraya
Senin, 26 Juli 2010 - 15:43 WIB

Puslabfor Mabes Polri teliti penyebab kebakaran Pasar Bunder

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Sragen (Espos)--Empat anggota tim Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri perwakilan Semarang melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di 44 petak Pasar Bunder Sragen, Senin (26/7), untuk menyelidiki penyebab kebakaran.

Tim Puslabfor dibantu sejumlah tim oleh TKP Polres Sragen melakukan penelitian jaringan listrik pasar, lantaran dugaan kebakaran sementara diakibatkan korseleting listrik. Mereka membawa dua unit meteran listrik, saklar listrik dan sejumlah kabel lilitan ke Semarang untuk dilakukan tes laboratorium forensik.

Advertisement

Pelaksanaan penyelidikan dipimpin dua perwira berpangkat AKBP, yakni AKBP Kartono dan AKBP Teguh. Kasatreskrim Polres Sragen AKBP Y Subandi turut mendampingi tim Puslabfor Mabes Polri dalam penyelidikan di lokasi.

“Untuk sementara kami belum bisa menyimpulkan penyebab kebakaran di pasar ini. Kami juga tidak bisa menduga-duga. Keputusan itu harus jelas. Kami membawa barang bukti, meteran dua unit, kabel lilitan, saklar, stop kontak dan arang bekas kebakaran. Kami belum berani menyimpulkan bahwa kebakaran itu mengarah ke korseleting. Kami membutuhkan waktu satu pekan untuk mengetahui penyebab korseleting,” tukas Kanit Fisika dan Instrumen Foresnsik, Puslabfor Mabes Polri cabang Semarang.

trh

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Pasar Bunder Puslabfor
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif