News
Selasa, 28 Desember 2010 - 22:12 WIB

BK akan lakukan evaluasi

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Semarang (Espos)–Badan Kehormatan (BK) DPRD Jateng akan melakukan evaluasi kinerja anggota Dewan selama tahun 2010, karena tingkat kehadiran dalam rapat paripurna tak pernah sampai 100%.

Ketua BK DPRD Jateng Nuniek Sriyuningsih mengungkapkan tingkat kehadiran anggota Dewan dalam setiap rapat paripurna hanya sekitar 80%.

Advertisement

“Berdasarkan daftar hadir pada setiap rapat paripurna di Sekretariat DPRD, tingkat kehadiran anggota Dewan rata-rata 20%,” katanya kepada wartawan di Semarang, Selasa (28/12).

Menurut Nuniek, salah satu penyebab ketidakhadiran anggota Dewan mengikuti rapat paripurna karena padatnya aktivitas di partai politik (Parpol).

Pasalnya ada sejumlah anggota Dewan yang juga merangkap sebagai pengurus Parpol, sehingga bila ada acara berbarengan, mereka memilih mengikuti kegiatan partai daripada rapat paripurna DPRD.

Advertisement

“Kita bisa maklumi kesibukan anggota Dewan yang merangkap sebagai pengurus struktural partai,” ujarnya.

oto

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif