Soloraya
Senin, 27 Desember 2010 - 22:42 WIB

Tolak pendirian pabrik furniture, warga Sonorejo datangi KPP

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Sukoharjo (Espos)–Warga Sonorejo, Telukan, Grogol, Sukoharjo mendatangi Kantor Pelayanan Perizianan (KPP) Sukoharjo untuk mempertanyakan izin pendirian pabrik furniture yang berada di lingkungan Perum Griya Karya Sonorejo, Senin (27/12).

Mereka datang ke KPP diwakili enam orang. Salah satu warga yang ikut mendatangani KPP Sukoharjo, Pujiono, 40, mengatakan warga menolak pendirian pabrik furniture milik JJ Furniture yang letaknya tidak jauh dengan perumahan yang mereka tempati tersebut. Pasalnya, wilayah tersebut bukan merupakan kawasan industri sehingga dikhawatirkan akan mengganggu kenyamanan penduduk setempat.

Advertisement

“Dulu kami pernah menolak pendirian pabrik itu, tapi anehnya petengahan November lalu, justru izin mendirikan bangunan (IMB) JJ Furniture di sekitar Perum Sonorejo itu malah dikeluarkan,” beber Pujiono saat dihubungi Espos, Senin.

Warga yang menolak pendirian bangunan tersebut, mendesak KPP agar meninjau kembali IMB JJ Furniture. Di sisi lain, warga setempat menyayangkan bahwa keluhan warga yang menolak bangunan itu seolah tidak mendapatkan respons dari pihak KPP. “Jika sudah tahu kami menolak, tapi kenapa izin bisa keluar. Inikan aneh,” terangnya.

Menurut Pujiono, kedatangan perwakilan warga Sonorejo itu di KPP ditemui Kepala KPP Sukoharjo, Widodo. Pujiono menjelaskan, menurut Widodo kewenangan mengeluarkan izin atas pabrik furniture tersebut sudah mendapatkan rekomendasi dari bidang Tata Kota Pemkab Sukoharjo. Sehingga KPP berani mengeluarkan izin tersebut.

Advertisement

“Menurut KPP, sebelum izin keluar, sudah ada kesepakatan dari tata kota, Dinas Pekerjaan Umum (DPU), dan lain-lain. Tapi bagaimanapun juga, kami masih belum yakin atas izin tersebut,” ujarnya.

hkt

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Warga Sonorejo
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif