Soloraya
Rabu, 22 Desember 2010 - 09:10 WIB

Ratusan PMR Sragen ikuti invitasi

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Sragen (Espos)–Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sragen mengadakan kegiatan invitasi bagi palang merah remaja (PMR) se-Kabupaten Sragen di Lapangan Masaran, Sragen mulai Selasa hingga Kamis (21-23/12).

Kegiatan tersebut dibuka langsung Wakil Ketua I PMI Kabupaten Sragen, Soewarno dan dihadiri ratusan anggota PMR. Jumlah peserta mencapai 659 orang yanag terdiri atas, PMR mula sebanyak 260 peserta, PMR madya 235 peserta dan PMR wira 164 peserta.  Dalam sambutan pembukaan, Soewarno mengharapkan para anggota PMR dapat lebih memupuk rasa persaudaraan sesuai dengan salah satu motto PMI Siamo Tuti Frately (kita semua saudara).

Advertisement

“Semangat ini menandakan bahwa jiwa-jiwa kepalangmerahan sudah mulai tumbuh pada anak-anak sekolah dasar. Ada beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan peserta, yaitu traveling kepalangmerahan, remaja sehat, kepemimpinan, watter dan sanitasi, doras (donor darah sukarela), desain pin, siaga bencana, Hukum Perikemanusaan Internasional (HPI), dan pentas seni,” ujarnya dalam siaran pers yang diterima Espos, Rabu (22/12).

trh

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : PMR Sragen
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif