Soloraya
Rabu, 15 Desember 2010 - 15:55 WIB

Lanjutkan STP, Pusat alokasikan Rp 10 miliar

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)--Pemerintah Pusat mengalokasikan dana senilai Rp 10 miliar guna melanjutkan sisa proyek pembangunan Solo Technopark (STP) di tahun 2011. Sementara itu, APBD Kota Solo mengalokasikan dana senilai Rp 100 juta sebagai pendamping.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Solo, Agus Joko Witiarso, mengatakan rencananya dana dari APBN tersebut akan dialokasikan untuk membangun fasilitas pendukung STP yakni Solo Trade Center (STC).

Advertisement

Sementara dana pendamping dari APBD tersebut akan dialokasikan untuk pembuatan detail engineering design (DED) atau perencanaan pembangunan gedung tersebut.

“Mudah-mudahan dana dari APBN itu segera cair sehingga proyek ini bisa segera kita lanjutkan secepatnya,” tukas Agus saat ditemui wartawan seusai rapat koordinasi dengan Komisi II DPRD, Rabu (15/12).

Lebih lanjut, Agus menjelaskan, pembangunan STC tersebut dimaksudkan untuk mendukung pameran teknologi produksi STP.

Advertisement

mkd

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Lanjutkan STP
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif