Soloraya
Sabtu, 11 Desember 2010 - 09:56 WIB

Panitia pengadaan CPNS Solo bertolak ke Semarang

Redaksi Solopos.com  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Panitia pengadaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) tahun 2010 Kota Solo bertolak ke Semarang untuk mengambil naskah soal ujian tertulis seleksi CPNS 2010, Sabtu (11/12). Tim yang mendapat pengawalan ketat dari Satpol PP dan kepolisian itu berangkat dari Balaikota Solo, pagi, sekitar pukul 05.30 WIB.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Solo yang juga selaku Ketua Penitia Pengadaan CPNS 2010 Kota Solo, Budi Suharto mengemukakan untuk Kota Solo, pengambilan naskah soal ujian tertulis dijadwalkan pada pukul 09.30 WIB. Tim dijadwalkan akan tiba kembali di Solo pada sekitar pukul 14.00 WIB untuk kemudian melakukan serah-terima naskah soal dari panitia Provinsi Jateng kepada panitia Kota Solo.

Advertisement

“Pagi ini tim sudah berangkat ke Semarang untuk mengambil naskah soal. Selain didampingi perwakilan dari panitia Provinsi Jateng, keberangkatan mereka juga dikawal oleh petugas dari Satpol PP dan polisi,” ujar Sekda ketika dimintai konfirmasi wartawan di Balaikota Solo, Sabtu.

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Solo Etty Retnowati menyebutkan ujian tertulis dalam seleksi CPNS 2010 tersebut akan diikuti sebanyak 2.708 peserta yang pada saat seleksi administrasi beberapa waktu lalu dinyatakan telah memenuhi syarat (MS).

Sedangkan jumlah ruang yang akan digunakan untuk ujian tertulis pada Minggu (12/12) besok, setidaknya ada sekitar 169 ruang dan tersebar di tujuh sekolah di kawasan Manahan Solo, yakni SMPN 1 untuk pelamar tenaga kesehatan, SMKN 2 dan SMAN 4 untuk pelamar tenaga pendidikan, serta SMKN 4, SMKN 5, SMKN 6 dan SMPN 12 untuk pelamar tenaga teknis lainnya.

Advertisement

“Satu ruang akan diisi maksimal 20 peserta. Sementara jumlah cadangan naskah soal ujian adalah 10% dari jumlah naskah soal yang disiapkan untuk masing-masing ruangan,” terang Etty.

sry

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif