Soloraya
Jumat, 10 Desember 2010 - 23:52 WIB

Jalur Kaliworo putus, warga khawatir

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Klaten (Espos)–Warga Desa Talun, Kecamatan Kemalang yang rumahnya berada di sekitar Kali Woro merasa khawatir dengan putusnya jalur utama yang menghubungkan warga Desa Talun Kemalang di sisi barat Kali Woro dengan warga di sisi timur Kali Woro putus akibat diterjang lahar dingin.

Kekhawatiran itu kian besar lantaran gerusan lahar dingin telah menciptakan jurang mengaga dengan kedalaman sekitar sepuluh meter.

Advertisement

Pantauan Espos di lokasi, Jumat (10/12), di sekitar jalur tersebut kini dibanjiri truk-truk pengangkut pasir dan ratusan penggali pasir sejak sepekan ini.

Tak adanya pembatas jurang atau portal di jurang itu, membuat ratusan awak sopir truk yang menuruni Kali Woro harus ekstra hati-hati. Alhasil, setiap kali menuruni Kali Woro, seratusan truk yang melaju pelan selalu membanting setir ke arah utara untuk menghindari jurang.

“Sudah ada satu truk yang nyemplung ke jurang itu. Karena, tak tahu bahwa jurang itu telah melebar. Untung, sopirnya selamat,” kata Ny Parti, penggali pasir dari Desa Talun Kemalang.

Advertisement

asa

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif