News
Senin, 6 Desember 2010 - 09:25 WIB

TK Al Firdaus peringati tahun baru Hijriah

Redaksi Solopos.com  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Siswa Taman Kanak-kanak (TK) Al Firdaus Solo memperingati Tahun Baru 1432 Hijriah di sekolah setempat, Senin (6/12).

Salah seorang guru TK Al Firdaus, Joko Supriyanto, mengisahkan bagaimana sejarah penetapan tahun baru Hijriah kepada para siswa yang duduk lesehan di halaman sekolah. Beberapa guru lainnya berselawat diiringi musik rebana.

Advertisement

Pelaksana Humas TK Al Firdaus Solo, Novi Sri Pudiyastuti, menjelaskan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada siswa tentang tahun baru Hijriah.
“Harapannya kisah yang disampaikan kemudian diejawantahkan anak dalam kehidupan sehari-hari,” jelasnya saat ditemui Espos di sela-sela acara.

ewt

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif