Rabu, 1 Desember 2010 - 18:12 WIB

PLN alami kerugian Rp 44 miliar

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Semarang (Espos)–PT PLN Distribusi Jateng dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mengalami kerugian senilai Rp 44 miliar akibat rusaknya jaringan serta peralatan listrik terkena letusan Gunung Merapi.

Sementara sebanyak 160.397 pelanggan PLN yang menjadi korban Gunung Merapi dibebaskan dari tagihan dan tunggakan rekening listrik serta biaya keterlambatan.

Advertisement

General Manager PLN Distribusi Jateng dan DIY Fery Krisna menyatakan sejumlah jaringan sambungan kabel, serta peralatan travo dan lainnya di Kabupaten Sleman, Magelang, Klaten, dan Boyolali rusak.

“Dari hasil inventarisasi total kerugian mencapai senilai Rp 44 miliar. Kerusakan paling parah terjadi di Kabupaten Magelang,” katanya didampingi Manager Niaga Roberto Manurung kepada wartawan di Semarang, Rabu (1/12).

oto

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif