News
Sabtu, 27 November 2010 - 12:34 WIB

Erupsi lagi, asap Bromo semakin tebal

Redaksi Solopos.com  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Probolinggo–Gunung Bromo mengalami erupsi lagi siang ini, Sabtu (27/11), disertai dengan kepulan asap hitam mengarah barat daya atau Malang.

Menurut Gede Suantika ketua tim tanggap darurat Kepala Bidang Mitigasi Bencana Geologi PVMBG menyatakan letusan kali ini asap hitam pekat mengarah ke Malang.

Advertisement

“Kami imbau warga di sekitar lereng khususnya Malang menggunakan masker,” kata Gde Suantikan.

Erupsi Bromo masih terus berlanjut dan diperkirakan energi yang dikeluarkan masih tersimpan di perut bumi

Tadi pagi, sekitar pukul 05.09 WIB, Gunung Bromo meletus. Dalam letusan dalam skala kecil (minor) ini, Bromo menyeburkan asap tebal abu-abu kehitaman, dengan tekanan sedang dengan ketinggian 600 hingga 700 meter.

Advertisement

Dari hasil pengamatan vulkanik, telah terjadi gempa vulkanik dangkal dengan amplitudo 7-36 mm, sebanyak 8 kali dengan lama rentang gempa 10-20 detik.

Serta gempa vulkanik dalam sebanyak kali, dengan amplitudo 38 mm selama 28 detik. “Letusan masih dalam sekala kecil, tapi tanpa disertai dentuman,” terangnya.

Sementara gempa tremor terus terjadi, dengan amplitudo 2-10 mm. Gunung Bromo juga mengalami deformasi, mengembang dengan jau rata-rata 0,6 mikro radian perhari.

Advertisement

inilah/rif

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif