News
Jumat, 26 November 2010 - 10:58 WIB

Pimpinan KPK berharap Busyro langsung klop

Redaksi Solopos.com  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Busyro Muqoddas. (JIBI/Dok)

Jakarta–Busyro Muqoddas terpilih sebagai Ketua KPK untuk menjabat selama satu tahun ke depan. Jajaran pimpinan di KPK berharap Busyro bisa langsung klop dengan ritme kerja yang sudah ada.

“Ya kita harapkan seperti itu (segera beradaptasi). Di sini polanya sudah terbentuk sejak kepemimpinan pertama dulu,” ujar Pimpinan KPK M Jasin, Jumat (26/11).

Advertisement

Wakil Ketua KPK Bidang Pencegahan ini menambahkan bahwa di KPK, pola kerja pimpinan sifatnya meneruskan pola yang sudah ada sejak generasi pimpinan pertama. Generasi pertama yang dimaksud adalah KPK di bawah kepemimpinan Taufiqurachman Ruki pada periode 2003-2007.

“Kerja pimpinan KPK itu sifatnya meneruskan yang terdahulu. Seperti yang pimpinan generasi kedua meneruskan yang terdahulu,” terangnya.

Pendapat senada juga diutarakan Pimpinan KPK lainnya, Bibit Samad Rianto. Selain berharap Busyro dapat langsung klop, Bibit mengingatkan bahwa kasus tindak pidana korupsi yang harus ditangani KPK, jumlahnya semakin banyak saja.

Advertisement

“Selamat datang untuk pak Busyro. Semoga cepat mengenal pola kerja KPK, pekerjaan semakin banyak,” tukas Bibit dalam pesan singkatnya.

Busyro telah terpilih menjadi pimpinan sekaligus Ketua KPK setelah memenangi voting di Komisi III DPR pada Kamis (25/11) kemarin. Dia mengungguli empat pimpinan KPK lainnya yang sudah dulu bertugas yakni, Jasin, Haryono Umar, Bibit Samad Rianto dan Chandra M Hamzah.

Sebelumnya Busyro juga berhasil menyingkirkan Bambang Widjojanto, kandidat lainnya yang berhasil lolos untuk menjalani fit and proper test pimpinan KPK.

Advertisement

dtc/rif

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif