Sport
Kamis, 25 November 2010 - 04:57 WIB

Penalti Rooney menangkan MU atas Rangers 1-0

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Glasgow – Penyerang Wayne Rooney mencetak gol dari titik penalti yang menentukan kemenangan Manchester United 1-0 atas Glasgow Rangers, pada matchday kelima fase Grup C, Liga Champions, Kamis (25/11) dini hari WIB.

Dengan satu laga tersisa, mereka menduduki puncak klasemen dengan 13 poin, atau unggul delapan angka dari Rangers di tempat ketiga.

Advertisement

Bermain di kandang lawan, MU mampu menekan lawan dan menciptakan peluang gol pada menit-menit awal. Pada menit ketujuh dan kesepuluh, misalnya, Dimitar Berbatov dan Paul Scholes melepaskan tembakan akurat dari dalam dan luar kotak penalti. Namun, kedua eksekusi itu bisa dimentahkan Allan McGregor yang bermain cemerlang.

Dua ancaman beruntun itu membuat Rangers semakin agresif dan dinamis. Selain cepat menutup ruang ketika diserang, mereka juga lugas melancarkan serangan ketika menguasai bola.

Hasilnya, selain bisa mematahkan serangan MU di tengah jalan, mereka juga bisa melepaskan ancaman. Pada menit ke-16, misalnya, dari tengah kotak penalti, Kenny Miller menembakkan umpan David Weir, yang sayangnya melenceng ke sisi kanan gawang Edwin van der Sar.

Advertisement

Lepas dari menit ke-20, MU kembali menemukan celah lemah di benteng Rangers. Melalui Wayne Rooney dan Nani, mereka pun menciptakan tiga ancaman serius ke gawang McGregor pada rentang waktu menit ke-23 sampai ke-25. Namun, tak satu pun eksekusi merobek gawang Rangers.

Rangers tak terpengaruh tekanan MU. Mereka konsisten melakukan pressing dan mencari peluang serangan balik. Meski mampu meredam serbuan lawan, mereka kesulitan mengalirkan serangan sampai tuntas, akibat buruknya akurasi umpan dan koordinasi.

Pada menit ke-39, MU hampir memecah kebuntuan melalui Wayne Rooney. Dari tengah kotak penalti, ia menanduk umpan Fabio ke sudut kiri atas gawang, yang sayangnya hanya membentur mistar gawang.

Advertisement

Memasuki babak kedua, permainan MU tak banyak berubah. Di sisi lain, Rangers menambah agresivitas dan kecepatan mereka. MU pun semakin kesulitan keluar dari pressing dan tekanan lawan.

Situasi itu tak terus bertahan, sampai pada menit ke-87, MU mendapat hadiah penalti menyusul pelanggaran Naismith kepada Fabio. Rooney yang dipercaya melakukan eksekusi, sukses menjebol gawang McGregor dan membawa timnya unggul 1-0.

Keadaan itu memaksa Rangers menambah intensitas serangan. Di sisi lain, MU berusaha memperbaiki permainan mereka. Pertandingan pun berlangsung semakin sengit. Namun, skor 1-0 untuk MU bertahan sampai peluit berbunyi panjang.Kompas.com

Advertisement
Kata Kunci : MU Menang
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif