Soloraya
Rabu, 24 November 2010 - 07:37 WIB

Polres latihan penanggulangan bencana

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Sukoharjo (Espos)--Puluhan anggota Polres Sukoharjo mengikuti latihan penanggulangan bencana di Waduk Mulur, Bendosari, Selasa (23/11).

Kapolres Sukoharjo, AKBP Pri Hartono EL, meminta anggotanya memahami prosedur penanganan bencana alam dan membantu korban bencana alam.

Advertisement

“Kegiatan kali ini bertujuan membekali anggota dalam teknik penanggulangan bencana. Mereka harus siap saat diminta membantu saat bencana, minimal paham,” katanya di depan wartawan.

Dia mengatakan pelatihan lapangan itu merupakan kelanjutan dari pembekalan teori yang telah digelar di Mapolres Sukoharjo, Senin (22/11). Kabagops Polres Sukoharjo, Kompol Jaka Wibawa, mengatakan pelatihan itu diikuti oleh 60 anggota Samapta, anggota Brimob dan empat personel yang diberi pelatihan kesehatan.

Latihan itu melibatkan 15 anggota SAR. Wakil Komandan SAR Sukoharjo, Muchlis, mengatakan pelatihan tersebut meliputi pemberian teori SAR darat dan air serta pengenalan terhadap jenis dan cara penanggulangan bencana.

Advertisement

Dia menjelaskan pemberian materi tersebut lebih diarahkannya terhadap teori struktur.

“Kami mencoba mempertemukan beberapa institusi, kali ini Polri, dalam menjalin koordinasi dalam menanggulangi bencana,” ucapnya.

m85

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif