Soloraya
Jumat, 5 November 2010 - 12:48 WIB

Ribuan pengungsi Merapi dievakuasi ke Kota Klaten

Redaksi Solopos.com  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Klaten (Espos)–Ribuan pengungsi yang semula menempati pos pengungsian Dompol dan Bawukan, Kecamatan Kemalang dan Cangkringan, Sleman dievakuasi ke Kota Klaten, Jumat pagi (5/11), menyusul radius bahaya Merapi yang semakin jauh.

Para pengungsi tersebut saat ini ditampung di sejumlah lokasi. Seperti di Pendapa Kabupaten Klaten, Ruang paripurna dan lantai satu Gedung DPRD. Serta sebagian lainnya mulai dipindahkan ke Gelanggang Olah Raga (GOR) Gelarsena, Klaten.

Advertisement

Salah seorang pengungsi, Hari, 35, warga Tegal Mulyo, Kecamatan Kemalang menuturkan, semula ia bersama warga lainnya mengungsi di pos pengungsian Dompol, Kemalang. Kemudian Kamis malam (4/11), bersama pengungsi lainnya dipindah lagi ke pos pengungsian Karangnongko.

“Kemudian setelah terjadi letusan Jumat dinihari, kami dipindahkan lagi ke Pendapa Kabupaten Klaten,” ujar Hari.

Menurut salah seorang petugas, adanya pengungsi dari wilayah Cangkringan, Kabupaten Sleman, diperkirakan mereka sebelumnya mengungsi ke Bawukan yang lokasinya memang dekat.

Advertisement

rei

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif