News
Jumat, 5 November 2010 - 10:59 WIB

Presiden instruksikan kosongkan sekitar Merapi

Redaksi Solopos.com  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Merapi kembali meletus hebat. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) segera memberikan instruksi baru mengenai langkah antisipasi jatuhnya korban lebih banyak lagi.

“Secara khusus, Presiden sudah melakukan koordinasi dengan Kepala BNPB (Badan Nasional Penanggulangan Bencana) dan saya,” kata Menteri Koordinator (Menko) Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Agung Laksono di Istana Presiden, Jumat (5/11).

Advertisement

Langkah yang mungkin diambil salah satunya kemungkinan pengosongan wilayah sekitar Gunung Merapi. Untuk memutuskan hal ini, Pemerintah akan melakukan pemantauan terlebih dahulu. “Yang penting cegah jangan sampai ada korban lagi,” kata dia.

Kalau memang harus dilakukan pengosongan, Agung melanjutkan, “Sampai seberapa jauh? Saat ini konsentrasi bagaimana menyelamatkan yang ada.”

Pasca-letusan dinihari lalu, radius pengosongan wilayah di sekitar Gunung Merapi bertambah menjadi 20 kilometer (km) dari sebelumnya, 15 km.

Advertisement

Agung menambahkan jumlah korban tewas akibat erupsi malam tadi  tercatat 73 orang.

vivanews/rif

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif