Sport
Jumat, 24 September 2010 - 03:14 WIB

Incar poin, Indonesia rotasi pemain

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Pelatih Timnas Indonesia, Mudari Karya menyatakan akan merotasi pemainnya guna merebut poin maksimal, saat menghadapi China pada laga Piala AFF U-16 di Stadion Manahan Solo, Jumat (24/9) malam.

Dia mengatakan rotasi pemain tersebut dilakukan karena tim yang dihadapi merupakan tim yang mempunyai karakter berbeda dengan tim-tim Asia lainnya.

Advertisement

“Pemain yang kami pasang untuk besok (hari ini) bukan berarti pemain lapis kedua. Mereka malah pemain yang berkualitas,” katanya ketika ditemui di penginapannya Hotel Agas, Solo, Kamis (23/9) malam.

Dia megnatakan pada Kamis kemarin skuatnya memang batal latihan di lapangan, karena saat giliran berlatih, lapangan tergenang air akibat hujan deras. Karena itu pihaknya memilih berlatih di hotel dengan melakukan senam.

Menyinggung soal pertandingan, Mundari mengaku telah memberi instruksi kepada para pemainnya dengan instruksi beda ketika timnhya menghadapi Vietnam dan Timor Leste.

Advertisement

ian

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Incar Poin
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif