Soloraya
Minggu, 5 September 2010 - 01:22 WIB

Stok darah UTDC PMI Sukoharjo menipis

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Sukoharjo (Espos)--Sekitar sepekan menjelang Lebaran, stok darah di Unit Tranfusi Darah Cabang (UTDC) Sukoharjo makin menipis.

Sampai Sabtu (4/9), persediaan darah di UTDC PMI Sukoharjo tinggal 20 kantung.

Advertisement

Kepala UTDC PMI Sukoharjo, dr Kardoyo menyatakan meski hingga Sabtu stok darah di Sukoharjo menipis namun masyarakat tidak perlu resah. Pasalnya, persediaan darah di bank darah beberapa rumah sakit di Sukoharjo tetap terkendali.

Seperti RSUD Sukoharjo, Rumah Sakit Islam (RSI) Surakarta di Kartasura, dan RS Ortopedi Prof DR R Soeharso Surakarta di Kartasura.

“Persediaan darah ke bank darah di berbagai rumah sakit masih terkaver. Dan persediaan di UTDC PMI Sukoharjo masih bisa bertambah,” jelas Kardoyo saat dijumpai <I>Espos<I> di kantornya, Sabtu.

Advertisement

Lebih lanjut dia menjelaskan, selama Puasa ini kegiatan donor darah di Kota Makmur minim. Hanya sekitar tiga kali kegiatan donor darah dilakukan di kabupaten ini, yakni di sejumlah gereja. Namun, UTDC PMI Sukoharjo sudah mengantisasipasi adanya penipisan stok darah di Sukoharjo.

hkt

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Menipis Stok Darah
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif