News
Jumat, 3 September 2010 - 10:59 WIB

Militer-geng Narkoba baku tembak, 25 orang tewas

Redaksi Solopos.com  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Meksiko–Sedikitnya 25 orang yang diduga anggota geng obat bius tewas dalam serangan militer di daerah pedesaan di Meksiko timurlaut, Kamis (2/9), demikian militer dalam keterangan persnya.

Tentara telah dikirim ke lokasi itu setelah satu patroli lintas udara melihat sejumlah pria bersenjata di luar sebuah gedung. Pertempuran mulai ketika orang-orang itu melepaskan tembakan ke tentara.

Advertisement

Tiga orang yang tampaknya telah diculik oleh geng narkoa dibebaskan setelah pertempuran itu. Dua tentara terluka. Tentara menyita 23 kendaraan, termasuk dua yang telah dicat dengan warna kendaraan militer, 24 senjata dan ratusan rentetan amunisi.

Bakutembak itu pada awalnya dilaporkan terjadi di negara bagian Nuevo Leon, tempat pusat bisnis Monterrey berada, tapi sebenarnya terjadi di seberang perbatasan di tetangganya, Tamaulipas.

Negara bagian Tamaulipas telah menjadi salah satu tempat obat bius paling berdarah di Meksiko sejak awal tahun ini ketika orang-orang yang bersaing dari kartel Teluk dan bekas sayap bersenjatanya, Zetas, berperang karena rute penyelundupan ke Amerika Serikat.

Advertisement

Lebih dari 28.000 orang telah tewas dalam kekerasan obat bius sejak Presiden Felipe Caldeorn melancarkan perangnya terhadap narkoba setelah memegang tampuk pemerintahan pada akhir 2006.

ant/rif

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif