News
Sabtu, 28 Agustus 2010 - 14:13 WIB

Muhaimin Menakertrans paling lemah tangani TKI

Redaksi Solopos.com  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) Muhaimin Iskandar, dinilai sebagai menteri paling lemah menangani persoalan Tenaga Kerja Indonesia (TKI).

“Saya kira Cak Imin paling lemah sebagai Menakertrans,” kata Wahyu Susilo dari Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Migran Care, dalam diskusi di Restoran Warung Daun, Jl. Cikini Raya, Jakarta Pusat, Sabtu (28/8).

Advertisement

Wahyu masih mengidolakan mantan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi sebelumnya, Fahmi Idris, yang menurutnya lebih responsif menghadapi persoalan TKI.

Menurutnya, Muhaimin yang juga Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), tidak memiliki pernyataan politiknya soal TKI. “Muhaimin tidak pernah punya political statement, dia lebih banyak punya statement sebagai ketua partai,” tukasnya.

Pernyataan Wahyu itu terkait permasalahan TKI yang berada di Malaysia, di tengah memanasnya hubungan antara Indonesia dengan Malaysia, pasca penangkapan 3 petugas Kementerian Kelautan dan Perikanan oleh polisi air Malaysia, Jumat (13/8) lalu.

Advertisement

inilah/rif

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif