Soloraya
Jumat, 27 Agustus 2010 - 19:02 WIB

PDAM pastikan pelayanan ke pelanggan tak terganggu

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Klaten (Espos)--Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Klaten memastikan pelayanan kepala pelanggan tidak akan terganggu meskipun debit air dari sejumlah sumur dalam yang memasok air PDAM akhir-akhir ini menurun.

PDAM menjamin ketersediaan air bersih bagi para pelanggan serta keluarga mereka yang pulang kampung.

Advertisement

Dirut PDAM Klaten, Ambar Muryati saat dijumpai wartawan di sela-sela kunjungan Menteri ESDM ke Objek Mata Air Cokro (OMAC), Jumat (27/8), mengatakan, penurunan debit air yang terjadi akibat datangnya musim kemarau tidak signifikan mempengaruhi pasokan air ke pelanggan.

“Insyaallah pasokan aman bahkan saat pemudik datang,” jelasnya.

Dia menambahkan, memang ada satu dua pelanggan yang tidak bisa terlayani secara penuh 24 jam lantaran lokasi tempat tinggal mereka berada di dataran tinggi.

Advertisement

Namun sejauh ini, pasokan air dijaga sedemikian rupa agar tak terjadi air mati yang mengganggu aktivitas warga setempat.

Menurut Ambar, pihaknya mengoptimalkan pengoperasian sumur dalam yang sebelumnya hanya 10 jam menjadi 24 jam.

rei

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif