News
Senin, 23 Agustus 2010 - 20:54 WIB

4 Aktivis Bendera masih terus diperiksa polisi

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Polda Metro Jaya masih terus memeriksa empat aktivis Benteng Demokrasi Rakyat (Bendera) yang melempari kantor Kedubes Malaysia dengan tinja.

Polisi tidak akan kompromi dengan perilaku warga yang seperti itu.

Advertisement

“Sementara masih terus diperiksa,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Boy Rafli Amar di kantornya, Jakarta, Senin (23/8).

Menurut Boy, Keempat orang itu hingga sekarang masih terus diperiksa di Direktorat Reskrimum Polda Metro.

Boy belum dapat memastikan apakah keempat orang tersebut akan dijadikan tersangka atau tidak.

Advertisement

Siang tadi, massa Bendera menggelar orasi menuntut sikap tegas pemerintah Indonesia terhadap Malaysia, termasuk masalah penangkapan petugas DKP dan ratusan TKW yang terancam hukuman mati di Malaysia.

Dalam aksinya, mereka melempari empat bungkus styrofoam yang berisi tinja ke depan gerbang Kedubes Malaysia.

Bau tidak sedap menusuk hidung. Sejumlah personel Kepolisian yang berjaga-jaga langsung bergerak menangkap empat aktivis yang ketahuan melempar bungkusan tinja itu.

Advertisement

dtc/nad

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif