News
Sabtu, 21 Agustus 2010 - 22:17 WIB

Pemerintah Malaysia tawarkan KTP kepada TKI

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Bawean--Pemerintah Malaysia dikabarkan menawarkan pembuatan KTP alias Identity card (IC) kepada para TKI yang sudah lama menetap di Malaysia.

Informasi ini disampaikan oleh salah seorang TKI di Malaysia kepada keluarganya di Bawean, Jawa Timur.

Advertisement

Sawiyah,  55, salah seorang warga Desa Sukaoneng Kecamatan Tambak Bawean Kabupaten Gresik mengaku juga mendapat informasi dari anaknya yang menjadi TKI di Malaysia.

Menurutnya saat ini anaknya juga berusaha mendapatkan kartu identitas Warga Negara Malaysia tersebut.

“Anak saya juga mengurusnya, sebab katanya ada pembukaan IC,” tutur Sawiyah, Sabtu (21/8).

Advertisement

Lebih jauh, mantan TKI Malaysia di Bawean juga banyak yang sudah mengirimkan dokumen persyaratan untuk mendapatkan kartu identitas tersebut.

“Saya juga sudah mengirimkan foto dan dokumen”, Kata Takim salah seorang mantan TKI asal Desa Sukaoneng Kecamatan Tambak Bawean

inilah/nad

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif