News
Jumat, 20 Agustus 2010 - 15:39 WIB

Prijanto: Jangan giring opini perampok tegap selalu TNI/Polri

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta--Penampilan badan tegap, rambut cepak dan mahir menenteng senjata tidak hanya dimiliki oleh personel TNI/Polri saja.

Bila ada perampok yang memiliki penampilan serupa, belum tentu mereka aparat TNI/Polri.

Advertisement

“Satu yang perlu saya luruskan, kalau ada orang yang terlihat dari penampilan fisiknya seperti TNI belum tentu dia itu TNI. Misalnya, badannya tegap, terus cara dia memegang senjata atau pun rambutnya cepak, itu belum tentu TNI atau Polri,” kata Mantan Asisten Teritorial (Aster) KSAD, Prijanto, di Gedung Balaikota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Jumat (20/8).

Menurut dia, bodyguard sewaan yang outsourcing itu juga terlihat gagah-gagah dan terlihat terlatih. Bahkan, apabila dibandingkan dengan prajurit atau bintara, masih terlihat gagah dan terlatih mereka.

“Jadi jangan digiring opini perampok itu selalu TNI atau pun Polri hanya dari tampilan fisik. Pengawal artis saja badannya tegap-tegap, gagah-gagah, cepak semua,” ujar pria yang juga Wagub DKI Jakarta ini.

Advertisement

Ketika ditanya mengenai senjata M-16 dan AK-47 yang digunakan perampok, Prijanto berpendapat senjata itu kemungkinan diperoleh saat GAM dan musibah yang terjadi di Aceh.

“Kalau soal senjata, bisa saja itu senjata waktu di Aceh. Artinya, bisa senjata ketika GAM maupun senjata yang hilang saat bencana di Aceh,” kata Prijanto.

dtc/nad

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif