Soloraya
Minggu, 15 Agustus 2010 - 14:09 WIB

Wabup kukuhkan 67 anggota Paskibra

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Boyolali (Espos)–Wakil Bupati (Wabup) Agus Purmanto mengukuhkan 67 anggota pasukan pengibar bendera (Paskibra) Boyolali, Sabtu (14/8). Pengukuhan  dilakukan di halaman Setda Boyolali.

Anggota Paskibra ini berasal dari siswa SMA dan SMK di Boyolali yang telah terseleksi oleh tim yang dibentuk Pemkab bersama instansi terkait. Wabup Agus Purmanto dalam sambutannya mengatakan para anggota Paskibra diminta untuk selalu menjunjung tinggi kedisiplinan serta memahami tugas pokok sebagai pelajar. “Perjuangan yang dilakukan pejuang tahun 1945 harus dilanjutkan guna menciptakan masyarakat yang adil dan makmur,” ujar Wabup.

Advertisement

Selain itu, imbuh Wabup, anggota Paskibra juga harus bisa mengemban tugas dengan baik. Pasalnya, anggota Paskibra merupakan siswa yang terseleksi dengan ketat. Sementara, Kabid Hubungan Antar Lembaga Badan Kesatuan Bangsa Politik dan Perlindungan Masyarakat (Bakesbangpolinmas) Boyolali Mulyanto mengatakan setelah dikukuhkan anggota Paskibra memperoleh pelatihan orientasi ketahanan bangsa.

fid

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Paskibra
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif