News
Kamis, 29 Juli 2010 - 15:40 WIB

Sabtu 31 Juli, Kabupaten Semarang coblosan

Redaksi Solopos.com  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Ungaran (Espos)–Warga Kabupaten Semarang pada Sabtu (31/7) besok akan memilih kepala daerah mereka yang baru secara langsung. Tiga pasangan calon yang telah ditetapkan KPU setempat akan bersaing untuk menjadi pemimpin baru kabupaten berjuluk Bumi Serasi selama lima tahun ke depan.

Ketiga pasangan calon tersebut adalah Mundjirin-Warnadi (nomor urut 1), Subroto-Atika Arisanti (2) dan Siti Ambar Fathonah-Wuwuh Beno Nugroho (3). KPU Kabupaten Semarang selaku penyelenggara kegiatan tersebut optimistis Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) berlangsung lancar dan angka golongan putih bisa ditekan.

Advertisement

Dihubungi Kamis (29/7), Ketua KPU Kabupaten Semarang, Agoes Hasto Oetomo menyatakan sosialisasi Pilkada sudah dilaksanakan di 235 desa/kelurahan di 19 kecamatan sejak jauh hari lalu. Ia berharap semua warga yang memiliki hak pilih menggunakan haknya sesuai hati nurani.

“Kami sudah menyiapkan 1.662 TPS dimana tiga di antaranya TPS khusus yang ditempatkan di RSUD Ungaran, RSUD Ambarawa dan LP Ambarawa. Per TPS akan ada dua bilik suara,” ungkap Agoes di Ungaran.

Jumlah daftar pemilih tetap dalam Pilkada ini meningkat kurang lebih 15.000 -an orang dibandingkan Pilpres lalu, tepatnya sebanyak 735.418 pemilih. Pemilihan akan dimulai sejak pukul 07.30 WIB-13.00 WIB.

Advertisement

Lebih jauh Agoes menyampaikan pihaknya mengambil kebijakan untuk melarang pihak lain di luar KPU untuk mempublikasikan hasil perhitungan cepat (quick count). Hal ini dilakukan dengan pertimbangan untuk mencegah terjadinya kekacauan Pilkada karena bisa dipastikan hasil perhitungan cepat yang dilakukan oleh masing-masing pihak berbeda.

Namun jika perhitungan cepat itu dilakukan untuk konsumsi internal tim sukses atau pihak lain, Agoes, membolehkannya.

kha

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif