News
Rabu, 28 Juli 2010 - 13:47 WIB

Wajah baru Kapuspenkum Kejagung

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - SPFM/lia

–Jaksa Agung Hendarman Supandji melantik Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) yang baru.

Jaksa Agung menunjuk mantan Wakajati Sumatera Utara, Babul Khoir, menjadi Kapuspenkum yang baru.

Advertisement

Sedangkan, Kapuspenkum yang lama, Didiek Darmanto, dimutasikan menjadi Kepala Kejaksaan Tinggi Nusa Tenggara Barat (NTB). Pelantikan dan serah terima jabatan dilakukan oleh Jaksa Agung Hendarman Supandji di Sasana Baharuddin Lopa Kejagung, Jl Sultan Hasanuddin, Jakarta Selatan, Rabu (28/7).

Selain pelantikan Kapuspenkum, Jaksa Agung juga melantik beberapa pejabat eselon II lainnya, antara lain mantan Kajati Kalimantan Barat Wayan Sumitra dimutasi menjadi Direktur Upaya Hukum, Eksekusi dan Eksaminasi (Uheksi) pada Jampidsus Kejagung.

Kemudian Wakil Kejaksaan Tinggi DI Yogyakarta Hindiana menjadi Kepala Kejaksaan Tinggi Bangka Belitung, lalu Kepala Kejaksaan Tinggi Bangka Belitung Faedoni Yusuf menjadi Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat.

Advertisement

Dalam sambutannya, Hendarman menyatakan, pergantian posisi dilakukan untuk mencapai target pelayanan yang lebih baik.

“Pergantian personel dan penempatan adalah sebuah dinamika yang harus dimaknai sebagai upaya keseimbangan sesuai dengan arah dan tujuan. Juga sebagai upaya pengembangan karier dan optimalisasi kinerja untuk mencapai target pelayanan,” tuturnya.

Kepada Kapuspenkum yang baru, Hendarman berharap agar mampu mengembangkan kinerja penerangan hukum yang lebih baik. Sedangkan bagi Kajati yang baru, Hendarman meminta untuk segera menyusun kebijakan manajerial sesuai karakteristik wilayah tugas selanjutnya.

Advertisement

“Kepada pejabat lama atas nama korps, saya ucapkan terima kasih. Kepada yang baru dilantik, selamat menjalankan tugas baru tanpa menonjolkan kewenangan dan senantiasa berpegang teguh pada sumpah jabatan,” tandas Hendarman.

dtc/nad

Advertisement
Kata Kunci : Baru Kapuspenkum
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif