Soloraya
Sabtu, 24 Juli 2010 - 23:21 WIB

LKPj AMJ Bupati belum transparan

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Wonogiri (Espos)–Rapat panitia khusus (Pansus) membahas Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Akhir Masa Jabatan (LKPj AMJ) Kepala Daerah hari pertama baru membahas dua bidang.

LKPj AMJ Bupati dinilai belum transparan, karena yang dilaporkan mayoritas soal keberhasilan dan sedikit yang memuat kekurangan selama menjabat lima tahun.

Advertisement

Dua bidang yang dibahas di hari pertama, Sabtu (24/7) adalah bidang pendidikan dan kesehatan. Di bidang pendidikan, anggota Pansus menilai belum sepenuhnya transparan, khususnya dalam hal pungutan-pungutan yang dilakukan pihak sekolah di saat tahun ajaran baru.

Sedangkan bidang kesehatan, menyoroti perlunya dibentuk badan layanan umum (BLU) bagi RSUD dr Soediran Mangun Sumarso (SMS).

Pernyataan itu disampaikan anggota Pansus, Samino dan dr Ngadiyono, sedangkan anggota Pansus yang lain seperti, Sugeng Ahmady maupun Novri Roesmono enggan memberikan komentar soal hasil pembahasan hari pertama. “Baru dua bidang yang disoroti Pansus, dinas pendidikan dan kesehatan,” ujar Samino.

Advertisement

tus

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Belum Transparan LKPj AMJ
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif