News
Senin, 12 Juli 2010 - 12:14 WIB

Rupiah pagi bertahan

Redaksi Solopos.com  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Kurs rupiah terhadap dolar AS di pasar spot antarbank Jakarta,  Senin pagi (12/7), masih bertahan pada posisi Rp 9.050-Rp 9.060 per dolar, karena pelaku pasar masih belum aktif bermain,  sebab belum muncul faktor baru penggerak pasar.

Analis PT Valbury Asia Securities, Krisna Dwi Setiawan di Jakarta,  mengatakan, kegiatan perdagangan di pasar masih lesu, karena pelaku hati-hati untuk bermain akibat belum munculnya faktor penggerak pasar.

Advertisement

“Kami menunggu isu positif yang dapat menggerakkan rupiah setelah beberapa hari lalu berada dalam kisaran sempit,” katanya.

Menurut Krisna Dwi Setiawan, rupiah seharus mendapat tekanan pasar, karena melemahnya bursa regional seperti indeks Nikkei di Jepang. Namun faktor ekonomi makro Indonesia yang tetap baik menahan pelaku pasar untuk melakukan aksi lepas, apalagi aktifitas pelaku pasar juga masih lesu, katanya.

Rupiah, lanjut dia di posisi sebenarnya sudah cukup baik dan berada dalam level yang aman, namun peluang untuk naik lagi sebenarnya masih ada. Pertumbuhan ekonomi Indonesia yang diperkirakan akan dapat mencapai angka di atas enam persen pada semester kedua 2010 merupakan peluang bagi rupiah untuk naik lagi.

Advertisement

Kondisi pasar seperti ini akan memicu pelaku asing lebih aktif bermain di pasar domestik, selain stabilitas politik yang aman juga pertumbuhan ekonominya dinilai cukup tinggi, katanya.

Eropa saat ini dilanda krisis keuangan yang sudah merembet ke negara lain, sedangkan Amerika Serikat pertumbuhan ekonomi masih belum stabil, ucap Krisna. Jadi posisi rupiah pada level Rp 9.050 sampai Rp 9.100 per dolar dinilai tetap aman, meski peluang untuk mendekati angka Rp 9.000 per dolar cukup besar.

“Kami optimis pergerakan rupiah dalam kisaran sempit hanya sementara dan peluang untuk menuju ke level Rp9.000 per dolar sangat besar,” katanya.

Advertisement

ant/rif

Advertisement
Kata Kunci : Rupiah Pagi Bertahan
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif