News
Kamis, 8 Juli 2010 - 18:35 WIB

Dinilai semrawut, polisi tertibkan kantong parkir

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Satlantas Poltabes Solo melakukan penertiban terhadap kantong parkir yang ada di sejumlah titik di Solo, Kamis (8/7). Penertiban tersebut dilakukan, lantaran pola perparkiran di sejumlah titik di Solo dianggap sangat semrawut dan cenderung melanggar peraturan lalulintas.

Berdasarkan pantauan Espos di lapangan, pelaksanaan giat Lantas dimulai di kompleks Pasar Gedhe tepat pukul 11.54 WIB. Operasi simpati khusus itu dipimpin langsung oleh Kasatlantas Poltabes Solo, Kombes Pol Juang Andi P. Target operasi terkait penertiban terhadap juru parkir yang sering melanggar lalulintas dengan memarkir kendaraan di tepi jalan. Hal tersebut dinilai sangat mengganggu pengguna jalan raya, karena dapat memakan bahu jalan sekaligus mempersempit jalan.

Advertisement

“Selain di Pasar Gedhe, operasi serupa juga dilakukan di Terminal Tirtonadi, Stasiun Balapan, dan beberapa titik penting lainnya di Solo. Maksud kami baik, yakni agar pola parkir di Solo ini dapat tertata rapi. Untuk saat ini, kami hanya melakukan peringatan saja, jadi belum ada penindakan lebih lanjut,” tegas Kompol Juang Andi P saat ditemui wartawan di sela-sela operasi di Pasar Gedhe, Kamis (8/7).

pso

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Penertiban Parkir
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif