News
Kamis, 8 Juli 2010 - 12:30 WIB

20 Pemuda Australia belajar budaya Wakatobi

Redaksi Solopos.com  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Kendari–Sebanyak 20 putra dan putri asal Australia akan belajar budaya di Kabupaten Wakatobi, Provinsi Sulawesi Tenggara melalui program pertukaran pemuda Indonesia-Australia.

Bupati Wakatobi Hugua, melalui telepon, Kamis (8/7) menjelaskan, dipilihnya Kabupaten Wakatobi sebagai penempatan pemuda Australia melalui program itu karena dirinya merupakan mantan pemuda Indonesia yang belajar budaya Australia dalam program serupa.

Advertisement

“Alasan yang disampaikan dari Kementrian Pemuda dan Olahraga seperti itu. Wakatobi dipilih sebagai penempatan program pertukaran pemuda Indonesia-Australia karena saya sendiri pernah ikut program itu di Australia,” kata Hugua,

Menurut Bupati, sebelum para pemuda Australia tersebut ditempatkan di Wakatobi, akan lebih dahulu tinggal di Kendari, ibukota Provinsi Sultra, untuk belajar dan diperkenalkan dengan berbagai budaya khas Sultra selama 20 hari.

Setelah mengetahui budaya Sultra secara keseluruhan, para pemuda tersebut lalu ditempatkan di Wakatobi, untuk belajar khusus budaya dan tradisi masyarakat Wakatobi.

Advertisement

“Di Wakatobi, para pemuda Australia itu akan tinggal selama tiga bulan. Setiap pemuda akan di tempatkan di rumah warga. Dengan begitu, mereka akan lebih mudah memahami tradisi Wakatobi, terutama dalam menjalani kehidupan senari-hari,” katanya.

Wakatobi memiliki beragam tradisi lisan yang unik dan menarik untuk dipelajari. Berbagai tradisi unik tersebut antara lain, adanya keyakinan masyarakat bahwa di alam bawah laut ada mahluk laut bernama embu yang hidup dalam karang.

Jika karang tempat embu tersebut dirusak, maka embu tersebut akan dendam kepada perusaknya, dan ketika si perusak karang berlayar kembali ke laut, akan ditelan embu bersama perahunya.

Advertisement

ant/rif

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif