News
Senin, 5 Juli 2010 - 11:39 WIB

Ancaman bom, terminal di Bandara JKF New York disterilkan

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

New York–Petugas Bandara Internasional John F Kennedy (JFK) New York melakukan upaya evakuasi di salah satu terminal mereka setelah adanya ancaman bom pada Minggu (4/7), hari yang sangat sibuk dalam masa liburan di AS.

Televisi WABC sebagaimana dilaporkan AFP menyatakan, petugas membersihkan Terminal 1. Ahli bahan berbahaya dan petugas tanggap darurat juga didatangkan ke lokasi. Proses evakuasi sendiri berjalan dengan sangat hati-hati. Namun tak lama kemudian petugas menyatakan ‘semuanya bersih’ artinya tidak ada ancaman berbahaya.

Advertisement

Menurut CNN peristiwa itu terjadi sekitar pukul 5.40 sore setelah petugas bandara menerima ancaman bom dari perempuan tak dikenal. Tak lama kemudian, petugas menemukan tas tak bertujuan di bandara yang memicu dilakukannya evakuasi. Ancaman bom itu bertepatan dengan Hari Kemerdekaan AS.

dtc/ tiw

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Ancaman Bom
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif