Soloraya
Minggu, 4 Juli 2010 - 17:09 WIB

Ribuan anak ikuti FASI IV

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Boyolali (Espos)–Sebanyak 1.896 anak dari 33 Kabupaten/Kota di Jateng mengikuti Festival Anak Sholeh Indonesia (FASI) IV tingkat Jateng di Asrama Haji Donohudan, Sabtu-Senin (3-5/7).

Sekretaris Panitia kegiatan, Fatquri Buseri mengatakan festival itu mempertandingkan 36 cabang lomba untuk tingkat taman kanak-kanak alquran (TKQ), taman pendidikan alquran (TPQ) dan taklimul quran lil aulat (TQA). “Beberapa lomba itu antara lain tartil, tilawah, kaligrafi azan, hafalan juz 30, mewarnai, menggambar dan beberapa lomba lainnya,” ujarnya kepada Espos di sela-sela kegiatan, Sabtu (3/7).

Advertisement

Dijelaskannya, FASI IV itu merupakan agenda tiga tahunan yang digelar Badan Koordinasi (Badko) TPQ Jateng bersama Pemprov. “Nantinya para juara akan mewakili Jateng maju tingkat nasional yang rencananya akan dilaksanakan tahun 2011. Ada dua daerah yang direncanakan akan menjadi tuan rumah yakni Samarinda, Kaltim dan Palembang, Sumsel,” tandas dia.

fid

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : FASI IV
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif