News
Senin, 31 Mei 2010 - 18:10 WIB

Pemerintah masih cari tahu nasib 12 WNI di Kapal Mavi Marmara

Redaksi Solopos.com  /  Indah Septiyaning Wardani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta--12 Warga negara Indonesia (WNI) ikut menjadi relawan di kapal Mavi Marmara. Namun hingga kini belum diketahui nasib mereka pasca penyerangan oleh tentara Israel. Kementerian Luar Negeri (Kemlu) masih melakukan pengecekan.

“Pemerintah RI terus memastikan nasib warga negaranya yang diberitakan ikut dalam misi kemanusiaan termaksud,” demikian siaran pers Kemlu, Senin (31/5).

Advertisement

Diakui pihak Kemlu sesuai laporan dari pemerintah Turki, di kapal itu dipastikan ada 12 WNI. “Dari informasi terakhir, kapal tersebut sedang digiring ke pelabuhan Afhdod, sekitar 40 km di selatan Tel Aviv, Israel,” terang siaran pers tersebut.

Diketahui data yang dihimpun detikcom, nama-nama 12 WNI tersebut yakni:

Dari Sahabat Al Aqsha bekerja sama dengan Hidayatullah:
1. Dzikrullah Ramudya
2. Surya Fahrizal
3. Santi Soekanto

Advertisement

Dari relawan Mer-C:
1. Nur Fitri Moeslim Taher (Ketua Tim)
2. dr Arief Rachman
3. Abdillah Onim (Logistik dan Penerjemah)
4. Nur Ikhwan Abadi (Insinyur)
5. Muhammad Yasin (Jurnalis TV One)

Dari Kispa:
1. H Ferry Nur (Ketua Kispa)
2. Muhendri Muchtar (Wakil Ketua Kispa)
3. Okvianto Baharudin
4. Hardjito Warno

dtc/isw

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci : Cari WNI Pemerintah
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif