Sport
Jumat, 28 Mei 2010 - 20:56 WIB

Prancis tuan rumah Euro 2016

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Genewa-Prancis resmi terpilih menjadi tuan rumah Euro 2016 setelah menyingkirkan kandidat lainnya, Turki, melalui voting di komisi eksekutif UEFA, Jumat (28/5).  Ini kali ketiga Prancis dipercaya menggelar Piala Eropa, semenjak 1960 dan 1984. Negara ini juga sudah dua kali menjadi tuan rumah Piala Dunia. Dalam proses pemungutan suara, Prancis unggul 7-6 atas Turki. Sedangkan Italia langsung tersingkir di putaran pertama. Turki sendiri harus memunda impian menggelar turnamen sepak bola akbar untuk kali pertama.

“Sekarang saya sangat gembira hanya karena memikirkan Prancis akan menjadi tuan rumah Piala Eropa. Apa yang kami inginkan adalah kepercayaan dari UEFA dan kami tidak akan mengkhianati kepercayaan itu,” ujar presiden Federasi Sepakbola Prancis, Jean-Pierre Escalettes.
Presiden Prancis Nicolas Sarkozy hadir dalam acara di Swiss itu untuk memberikan dukungan langsung. Ia duduk di sebelah presiden UEFA, Michel Platini, pria yang memimpin Les Blues memenangi gelar juara Piala Eropa pada 1984.

Advertisement

Problem dan berbagai penundaan persiapan di Polandia dan Ukraina, yang akan menjadi tuan rumah bersama Euro 2012, tampaknya membuat komite eksekutif UEFA enggan  memilih Turki. Apalagi Euro 2016 kali pertama diikuti 24 tim, setelah pada edisi-edisi sebelumnya hanya menampilkan 16 tim.

Pemerintah Turki berjanji menginvestasikan 1 miliar euro khusus untuk membangun stadion. Sebanyak 20 miliar lagi diperlukan untuk melengkapi fasilitas transportasi nasionl, termasuk kereta berkecepatan tinggi.
Sementara itu, budget yang disiapkan Prancis untuk pembangunan stadion senilai 1,7 miliar euro.

“Kami bertanya pada diri sendiri apakah ingin menjadi kandidat di tengah krisis ini. Tetapi olahraga adalah jawaban krisik. Tak ada yang lebih kuat dari olahraga. Dan tak ada olahraga yang lebih kuat selain sepakbola,” ujar Sarkozy.

Advertisement

yms/Rtr

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Euro 2016 Prancis
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif