Soloraya
Jumat, 21 Mei 2010 - 11:09 WIB

Keluarga almarhum Gesang terima bantuan dari Pemkot Solo

Redaksi Solopos.com  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Meninggalnya maestro kroncong Gesang Martohartono mengundang kepedulian Pemerintah Kota (Pemkot) Solo untuk memberikan bantuan kepada keluarga yang ditinggalkan almarhum.

Wujud kepedulian tersebut diserahkan langsung oleh Walikota Solo Joko Widodo. Bantuan uang senilai Rp 10 juta diserahkan Jokowi di Balaikota Solo, Jumat (21/5) dan diterima oleh Yuniarti dan Didik dari Yayasan Gesang.

Advertisement

Sementara pelayat masih terus berdatangan untuk memberikan penghormatan terakhir kepada almarhum Gesang. Selain masyarakat umum yang antusias memadati kompleks balaikota, sejumlah tokoh masyarakat dan seniman juga terus berdatangan.

Sebagaimana diketahui maetro keroncong dan pencipta lagu Bengawan Solo Gesang Martohartono, 92,  tutup usia pada Kamis, (20/5) pukul 18.07 WIB di ruang ICU, RS PKU Muhammadiyah Solo.

tsa

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif