Entertainment
Kamis, 20 Mei 2010 - 21:04 WIB

Sebelum menutup mata, Gesang sempat melantunkan Bengawan Solo

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Sebelum tutup usia, Gesang Martohartono sempat menyanyikan legendaris ciptaannya, ‘Bengawan Solo’. Kondisi kesehatannya memang tidak stabil selama beberapa hari terakhir.

“Tadi pagi sekitar jam 10.00 nyanyi Bengawan Solo dan Jembatan Merah sampai rampung,” kata Yuniarti keponakan Gesang yang selalu setia mendampingi. Delapan jam kemudian, pukul 18.10, Gesang menghembuskan napas terakhir.

Advertisement

Selain menyanyi dua lagu keroncong itu, Gesang juga masih dapat berkomunikasi dengan keluarganya. Gesang beberapa kali meminta pulang ke rumahnya di kawasan Kemlayan, Solo. Gesang merasa tak betah berada di ruang Intensive Care Unit (ICU).

Sekitar empat jam setelah menyelesaikan nyanyian ‘Bengawan Solo’, kondisi Gesang kembali memburuk. Ia dinyatakan kritis pada pukul 14.00. Meski sempat stabil, kondisinya kritis lagi pada pukul 17.30. Tak lama kemudian Sang Maestro itu pun menutup mata untuk selama-lamanya.

hkt

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Gesang Meninggal
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif