News
Minggu, 2 Mei 2010 - 15:06 WIB

Polisi jinakkan bom di Times Square

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

New York–Polisi dari New York Police Department (NYPD)  berhasil menjinakkan bom  di Times Square, New York, Amerika Serikat (AS). Presiden AS Barack Obama memuji aksi cepat dari NYPD.

Keberhasilan NYPD disampaikan Walikota New York, Michael Bloomberg.  “Kami belum tahu siapa yang melakukannya dan kenapa. Kita terhindar dari peristiwa maut,” kata Bloomberg seperti dilansir Reuters, Minggu (2/5).

Advertisement

Times Square adalah tujuan wisata favorit di Manhattan. Bom yang diletakkan di mobil itu kali pertama dilaporkan penjual T Shirt. Ia curiga dengan mobil SUV yang mengeluarkan asap dan bau serbuk mesiu.

Komisaris Polisi NYPD, Ray Kelly mengatakan tim gegana menjinakkan tiga tangki propane, kembang api hasil modifikasi, dua tempat bensin, dan dua jam sebagai pengukur waktu, serta kabel-kabel dan komponen lain di bagian belakang mobil.

Presiden AS, Barack Obama memuji aksi cepat NYPD. “NYPD telah melakukan kerja bagus dalam menghadapi bom ini,” kata Obama dari Gedung Putih.

Advertisement

dtc/ tiw

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Bom Times Square
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif