News
Kamis, 29 April 2010 - 12:10 WIB

Sri Mulyani akan ditanya soal bailout Century

Redaksi Solopos.com  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta— Tim Penyelidik KPK telah mendatangi Kementerian Keuangan untuk memeriksa Menkeu Sri Mulyani sebagai saksi kasus Bank Century. Apa sajakah yang akan ditanyakan KPK?

“Inti meminta keterangan kepada Sri Mulyani erat kaitannya dengan posisi yang bersangkutan sebagai ketua KSSK,” ujar Jubir KPK Johan Budi SP, Kamis (29/4).

Advertisement

Menurutnya, pemeriksaan dilakukan karena masih ada hal yang harus diklarifikasikan kepada Sri Mulyani terkait dengan keterangan pihak-pihak yang sudah diperiksa sebelumnya.

“Ada hal yang perlu diklarifikasi dari Ibu Sri Mulyani terkait keterangan-keterangan yang sudah disampaikan oleh pihak-pihak yang sudah memberi keterangan kepada KPK termasuk yang sudah kita sampaikan sebelumnya tentang kebijakan bailout Century, terutama kaitanya dengan FPJP,” paparnya.

Namun, selaku juru bicara KPK Johan mengaku tidak bisa menyampaikan detail pertanyaan yang akan diajukan penyelidik.

inilah/rif

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif