News
Minggu, 11 April 2010 - 18:41 WIB

Jenazah Kaczynski dikenali oleh saudara kembarnya

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Moskow–Jenazah Presiden Lech Kaczynski beserta istrinya Maria Kaczy?ska telah berhasil diidentifikasi. Jenazah Lech akan segera dibawa ke Warsawa.

Dikutip dari www.news.com.au, Minggu (11/4), jenazah presiden dapat dikenali oleh saudara kembarnya, Jaroslaw Kaczynski. Ia mengunjungi lokasi kecelakaan pesawat Kepresidenan Polandia di Rusia Barat itu untuk beberapa saat.

Advertisement

Jaroslaw meyakini identitas mayat saudara itu pada Sabtu kemarin malam. Namun, kini Ia dikabarkan telah kembali lagi ke Warsawa.

Karena telah teridentifikasi, jenazah Lech tidak perlu lagi dibawa ke Moskow. Seluruh jenazah korban kecelakaan pesawat berjenis Tupolev Tu-154 itu memang rencananya akan dikirim ke Moskow untuk kepentingan identifikasi.

Sementara itu, radio Polandia melaporkan bahwa jenazah Lech dan istrinya akan tiba di Polandia pada Minggu ini pukul 12.00 waktu setempat.

Advertisement

Musibah pesawat kepresidenan Polandia menewaskan 132 orang. Pejabat-pejabat Rusia memastikan tak ada yang selamat dalam kecelakaan ini. Pesawat jatuh saat akan mendekati bandara di Smolensk, Rusia Barat.

dtc/fid

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif