News
Rabu, 7 April 2010 - 14:32 WIB

PBB Jatim tolak Jupe

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Surabaya– Dewan Pengurus Wilayah Partai Bulan Bintang (PBB) Jawa Timur dengan tegas menolak pencalonan Julia Perez sebagai Bupati Pacitan. Bahkan, PBB menyatakan tak akan mengusung calon perempuan sebagai kepala daerah maupun wakil kepala daerah.

Hal ini disampaikan Pimpinan Dewan Pengurus Wilayah Partai Bulan Bintang (DPW PBB) Jatim, Sudarno Hadi, Rabu (7/4) setelah berkunjung ke Gubernur Jatim Soekarwo, di Surabaya.

Advertisement

“Dalam pencalonan Jupe sebagai Bupati Pacitan, PBB dicatut ikut mendukung. Memang ada delapan partai yang mengusulkan Jupe jadi bupati, tapi PBB tak pernah mencalonkan,” ujarnya.

Menurut Sudarno, ada tiga alasan mendasar menolak Jupe sebagai calon kepala daerah. Pertama, Jupe bukanlah putra daerah Pacitan, kedua sesuai syariat Islam, perempuan tak bisa dicalonkan sebagai pemimpin daerah, dan ketiga Jupe sendiri terjerat undang-undang anti pornografi yang dulu diusung PBB meski akhirnya undang-undang itu tak ditetapkan.

“Kami dahulu mengusung undang-undang anti pornografi, karena itu tak mungkin kami mengusung calon yang terjerat undang-undang itu. Tapi, penolakan kami tak hanya berlaku pada Jupe, namun seluruh calon kepala daerah perempuan lainnya, termasuk 18 pilkada di Jatim lainnya,” kata dia.

kompas.com/ tiw

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : PBB Tolak Jupe
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif