Soloraya
Jumat, 26 Maret 2010 - 18:52 WIB

Peroleh SP-1, Paundra janji akan perbaiki diri

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Anggota Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (FPDIP) DPRD Solo, GPH Paundra Karna Jiwo Suryonagoro mengaku akan memperbaiki diri setelah mendapatkan surat peringatan (SP) I dari fraksinya.

Anggota Komisi III itu juga menyatakan, menerima SP I itu dengan lapang dada. Pada Jumat (26/3) pagi, Paundra terlihat datang ke Gedung Dewan untuk mengikuti kegiatan di Komisi III.

Advertisement

Hari itu, Paundra bersama anggota Komisi III lainnya memiliki agenda membahas laporan akhir masa jabatan (AMJ) walikota tahun 2005-2010.
“Dapat teguran itu, saya terima dengan lapang dada dan saya akan memperbaiki citra dan diri saya. Kan masih ada waktu empat tahun (sebagai anggota Dewan),” ujar Paundra kepada wartawan.

Mengenai SP I yang diberikan oleh fraksinya, keponakan Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri ini menyatakan, pemberian SP I itu menunjukkan FPDIP perduli dan kritis dengan menyoroti kinerja anggotanya.

“Itu semua dilakukan tanpa melihat siapa saya dan latar belakang saya dan teguran itu kan personal. Tidak usah dikait-kaitkan,” ungkap dia di ruang Komisi III.

Advertisement

Saat ditanya alasan jarangnya dia masuk kerja di DPRD, Paundra menyatakan, perlu proses dan hal itu membutuhkan waktu termasuk kepindahan dirinya dari Jakarta ke Solo. Sebab, lanjut dia, urusan kepindahan dirinya diurus sendirian.

Selain itu, lanjut dia, dirinya juga masih aktif sebagai pekerja seni. Dia mencontohkan sejumlah artis yang menjadi anggota DPR juga tetap akrif sebagai pekerja seni. Namun, lanjut dia, karena sudah berkomitmen menjadi anggota Dewan dirinya sudah tidak menerima job shooting sinetron.

dni

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Paundra SP1
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif