News
Sabtu, 20 Maret 2010 - 16:54 WIB

Disapu badai pasir, langit Beijing jadi oranye

Redaksi Solopos.com  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Beijing— Langit Ibukota China, Beijing, berubah menjadi oranye, akibat badai pasir terkuat dalam tahun ini yang menghantam sebelah utara Negeri Tirai Bambu tersebut, Sabtu (20/3). Akibatnya, beberapa penerbangan di Bandar Udara Internasional Beijing ditunda dan pejabat Korea Selatan memperingatkan ancaman serupa di Seoul.

Langit berpendar dan berpasir menyelimuti Beijing. Akibatnya, warga harus menutupi muka mereka di Tiananmen Square. Badan cuaca setempat menyatakan kualitas udara berada di level berbahaya dan jarang terjadi. Warga diimbau menutup mulut mereka jika keluar dan menutup pintu serta jendela rumah.

Advertisement

Gurun pasir di China kini meluas sehingga mencapai sepertiga wilayah negeri tersebut akibat penggundulan hutan dan lain-lain. Badai pasir ini pun dikabarkan bisa sampai wilayah barat Amerika Serikat.

Akademi Ilmu Pengetahuan China memperkirakan frekuensi badai pasir telah bertambah enam kali lipat dalam 50 tahun terakhir menjadi 24 kali per tahun. Badai pasir terakhir juga telah menyapu kawasan Cinjuang dan Mongolia serta Provinsi Shanxi, Shaanxi, dan Hebei.

tempointeraktif/rif

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : China Disapu Badai Pasir
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif