News
Selasa, 16 Februari 2010 - 10:14 WIB

Pesta Teluk meriahkan Sail Banda

Redaksi Solopos.com  /  Indah Septiyaning Wardani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Ambon– Pemerintah Kota Ambon akan menggelar pesta teluk untuk memeriahkan kegiatan “Sail Banda” yang penyelenggaraannya dijadwalkan pada Juli-Agustus.

“Kami akan menggelar pesta teluk di Teluk Dalam Ambon untuk menggugah para peserta ‘Sail Banda’,” kata Wali Kota Ambon Jopi Papilaja, di Ambon.

Advertisement

Peserta acara itu antara antara lain 1.500 remaja nusantara maupun turis asing dan puncak kegiatannya, pada 3 Agustus, akan dihadiri Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Pesta teluk menampilkan lomba renang, lomba mancing, lomba perahu tradisional (semang) dan kegiatan bersih laut.

“Kami akan menggugah peserta ‘Sail Banda’ dengan harapan sekembalinya ke masing-masing negara akan mempromosikan pesona bawah laut Ambon maupun potensi pariwisata sejarah/budaya dan kondisi stabilitas keamanan daerah ini sehingga tidak ragu berkunjung ke ibu kota provinsi Maluku,” ujar Papilaja.

Advertisement

Pemerintah kota juga mendukung pengembangan Teluk Dalam Ambon dengan program kota tepi air yang telah disetujui Kementerian Kelautan dan Perikanan untuk didanai.

“Sail Banda” yang digelar dengan tujuan mempromosikan potensi  bahari Maluku itu bakal meningkatkan jumlah kunjungan turis di Ambon.

“Jadinya masyarakat Ambon jangan hanya bangga dengan sebagian besar kegiatan ‘Sail Banda’ dipusatkan di sini, tetapi harus memanfaatkan event tersebut sebagai peluang usaha untuk meningkatkan kesejahteraan,” kata Papilaja.

Advertisement

Pemkot Ambon juga mendorong masyarakat mengembangkan rumahnya menjadi “home stay” karena turis asing lebih meminati tinggal berbaur dengan masyarakat.

“Jadi silakan daftar ke Dinas Pariwisata, selanjutnya ditinjau kelaikan dan bila memenuhi persyaratan, maka pemilknya akan menjalani pelatihan agar mampu berinteraksi dengan peserta maupun turis asing,” ujar Papilaja.

Kehadiran Presiden SBY di Ambon yang dijadwalkan pada 3 Agustus juga diprogranmkan untuk mencanangkan Maluku sebagai lumbung pangan ikan nasional.

Berdasarkan SK Presiden tertanggal 14 Desember 2009, lokasi ‘Sail Banda’ dilaksanakan di Banda Neira, Kabupaten Maluku Tengah, Kota Ambon, dan Tiakur, ibu kota Kabupaten Maluku Barat Daya.

ant/isw

Advertisement
Kata Kunci : Sail Banda
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif