News
Jumat, 12 Februari 2010 - 18:49 WIB

Tahun ini, Likuidasi Polwil dan Polwiltabes rampung

Redaksi Solopos.com  /  Indah Septiyaning Wardani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi


Jakarta-
-Proses restrukturisasi di kepolisian terus diupayakan agar cepat selesai. Likuidasi 4 Polwiltabes, 13 Poltabes, dan 23 Polwil diharapkan selesai tahun 2010.

“Diharapkan tahun ini selesai,” kata Kadivhumas Mabes Polri Irjen Pol Edward Aritonang di Mabes Polri, Jl Trunojoyo, Jaksel, Jumat (12/2).

Advertisement

Edward menjelaskan, restrukturisasi yang dilakukan disesuaikan dengan aturan administrasi pemerintahan yang berlaku saat ini. Pasalnya, keberadaan Polwil, Polwiltabes dan Poltabes sudah tidak sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Karena dalam UU Kepolisian menyatakan bahwa kepolisian dibangun dalam ketentuan administrasi pemerintahan,” jelas Edward.

Apabila dilikuidasi, personel Polwil akan diarahkan untuk mengisi polres dan polsek setempat. Poltabes menjadi Polresta dan Polwiltabes menjadi Polrestabes. “Personelnya akan dibagi ke polres dan polsek untuk meningkatkan pelayanan masyarakat,” imbuh jenderal bintang dua ini.

Advertisement

Restrukturisasi tersebut, lanjut Edward, masih akan dibahas dan disempurnakan. Kemudian draft restrukturisasi diserahkan kepada Pemerintah untuk dikeluarkan Peraturan Presiden.

“Ini masih dalam kajian-kajian. Restrukturisasi masih dalam kajian tim,” tandasnya.

dtc/isw

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif