News
Jumat, 12 Februari 2010 - 14:31 WIB

MA: Hormati putusan hakim soal vonis Antasari

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Pro dan kontra terkait vonis 18 tahun yang dijatuhkan majelis PN Jaksel terhadap Antasari Azhar terus bermunculan. Ketua MA Harifin A Tumpa meminta masyarakat menghormati putusan hakim.

“Itulah pendapat hakim yang harus dihormati,” kata Harifin usai salat Jumat di Gedung MA, Jl Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Jumat (12/2).

Advertisement

Harifin mengakui dalam setiap putusan pasti ada pihak yang merasa kecewa dan puas. Namun upaya hukum lainnya, banding dan kasasi, masih bisa ditempuh oleh berbagai pihak.

Menurut Harifin, putusan hakim saat itu pasti sudah mempertimbangkan hal-hal yang. Terbukti, Antasari tidak dijatuhi sesuai dengan tuntutan jaksa, yakni hukuman mati.

“Kalau ada yang meringankan pasti bukan hukuman mati,” pungkasnya.

Advertisement

4 Terdakwa pembunuhan Nasrudin Zulkarnaen divonis bersalah oleh majelis Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Antasari divonis paling berat selama 18 tahun bui.

dtc/fid

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Hakim Hormati MA Putusan
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif